Kenyang Tanpa Nasi, Emangnya Bisa?

2 comments
Daftar Isi [Tampil]
Kenyang tanpa nasi untuk mengurangi beban pikiran


Hai kawan semuanya, tahu nggak cara kenyang tanpa nasi? Sebelumnya aku pernah menulis hidup sehat. Disitu lebih ke alasanku kenapa hidup sehat. Tapi setelah aku pikir-pikir kok lebih ribet di pikiranku. Bukan ingin hidup sehat sih, lebih tepatnya ingin mengurangi nasi. Agar tidak pusing-pusing memikirkan masak lauknya.

Tidak ada trik khusus sih untuk tetap kenyang tanpa nasi. Terus juga aku tidak menentukan jadwal menu harian. Mengalir aja. Jangan sampai nggak makan sama sekali. Itu saja sih poin utamanya.

Pola makan aku belum ku cek di dokter. Maksudnya bagaimana kesehatan aku, ketika mengikuti pola makan ini. Jadi ini benar-benar pengalaman pribadi. Jangan dipaksakan untuk sama.

Pengalamanku Kenyang Tanpa Nasi


Jadi aku akan jelaskan dalam tiga bagian. Pertama kali, mengenal #dieKenyangnya Hughes dan terakhir aku campur cara pertama dan kedua. Aku mulai melakukannya dari awal tahun 2020 dengan BB 55,5 kg.

Kenyang Tanpa Nasi Pertama


Menu yang aku makan untuk makan tanpa nasi adalah plecing atau pecel. Karena waktu kerja menu ini yang paling cocok untuk aku beli. Lainnya kebanyakan nasi campur atau padang. Jadi tidak ada yang cocok untukku. Cara makanku aku selang seling, sehari makan sekali dan sehari makan dua kali.

Aku berusaha menghindari makan malam dan nyemil. Pada masa ini aku sering membuat infus water. Bahannya wortel, rempah dan timun. Ini yang sering aku buat. Pola makan ini aku lakukan hampir dua bulan. Dari Februari sampai Maret. Setelah itu kembali normal tapi tidak normal seperti dulu.

Di sini aku turu BB sampai 3 kg dan selanjutnya tidak naik lagi meski aku makan normal.


#dieKenyang ala Hughes


Karena sudah lama sekali banyak apa saja akhirnya aku tertarik mengikuti ala Hughes. Karena baca bukunya dan mendengar kisah langsung dari Hughes yang turun drastis dalam hitungan bulan. Penuruan berat badannya bertahap untuk sampai saat ini. Drastis di sini bukan kurus banget hanya saja bisa menurunkan hampir setangah berat badannya. Kan tetap keren belum juga satu tahun.


Aturan mainnya:


  • Tantangan ini dilakukan selaam seminggu.
  • Tiada ada gula, garam, penyedap dan MSG. Pokoknya untuk perasanya gunakan bahan alami. Misalnya gurih, ambil dari ebi sangrai.
  • Makanan real food atau asli. Bukan hasil olahan. Contohnya bayam, ya kita makan bayam mentah. Bukan yang sudah di masak seperti umumnya.
  • Olahan makannya boleh jus, rebus dan bakar.
  • Tidak ada minyak sama sekali.
  • Tidak ada berbagai macam nasi.

Nah ini tanangan yang pernah aku coba. Benar saja belum juga seminggu sudah turun BB 2 kg menjadi 50 Kg. Sayangny aku hanya bertahan sampai hari kelima. Rasanya merindukan manis gula, asin garam dan juga gurih mengalahkanku.

Bahan makanan: singkong, ubi, sejenis talas, tahu,tempe ,bayam ,kangkung, sawi, tomat, semangka, nanas, pepaya dan lain sebagainya. Pokoknya tidak merpotkan diri dan keuangan.

Kombinasi dari Pola Makan Sebelumnya.


Sejak aku ingin lebih menyayangi tubuh. Aku sudah benar-benar berkurang minum soft drink, junk food dan minuman terkini (boba, kopi atau teh)

Gara-gara ala Hughes aku jadi tau betapa kerasnya sebuah konsisten. Dari situ aku belajar untuk memilih hasil pangan di lingkungan sekitar. Jadi aku berusaha beli sayuran dan lain sebagainya di kios tetangga.

Di sini aku tetap makan yang mengandung gula, minyak, penyedap dan garam. Tapi tidak berlebihan yah. Aku pun makan minimal dua kali dalam sehari di tambah cemilan. BB aku jadi bertahan di 50 atau 51 kg.

Bahan makanan/menu yang sering aku makan :


Tahu,tempe ,bayam ,kangkung, sawi, tomat, semangka, nanas, pepaya, pecel, plecing dan rebusan. Paling sering sih tahu rebus dengan sayuran dan pakai sambal tomat. Paling gampang ini dibuatnya. Tahu juga sering buat cemilan.

Hindari


  • Makan pedas berlebihan
  • Makan asam berlebihan
  • Tidak makan sama sekali dalam sehari
  • Begadang

Lakukan


  • Tidur lebih awal. Menurutku jam 22.00, itu cukuplah untuk mulai tidur malam.
  • Olahraga sederhana, aku jalan kaki minimal 30 menit sehari.
  • Perbanyak minum air putih.
  • Mulai makan dari jam 8 pagi. Biasanya aku mulai jam 9 pagi.

Cukup sekian cerita makananku semoga ada manfaatnya kenyang tanpa nasi. Jangan dipaksakan harus kurus, fokuslah untuk sehat.

Related Posts

2 comments

  1. Nah, setuju sama kalimat akhirnya mbak, kudu diperbaiki niatnya, supaya diet buat sehat, hehe

    ReplyDelete

Post a Comment